Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan mayat tersebut ditemukan pada pukul 08.15 WIB pagi tadi. Mayat tersebut ditemukan oleh empat petugas PPSU yang sedang membersihkan sampah di lokasi.
Baca Juga : SEORANG PENGENDARA MOTOR TEWAS DI TEMPAT USAI MENABRAK MOTOR POLISI DI ACEH BESAR
"Pada saat saksi sedang membersihkan sampah di pesisir pantai sebelah timur Pulau Tidung dekat Jembatan Cinta, melihat tumpukan yang mencurigakan mengapung di pantai," jelas Argo dalam keterangannya , Selasa (2/1/2018).
Mayat tersebut tertutupi tumpukan sampah. Saat dicek, ternyata ada sesosok mayat pria. Temuan mayat itu kemudian dilaporkan ke Polres Kepulauan Seribu.
Argo mengatakan pihaknya tidak menemukan identitas di baju korban. Sedangkan korban juga tidak bisa dikenali karena kepalanya hilang.
Saat ditanya soal kemungkinan mayat itu korban kapal nelayan yang terbalik beberapa hari lalu, Argo juga belum bisa memastikannya. Agen Casino Terbaik
"Kita belum tahu, masalahnya tidak ada kepalanya," tutup Argo.
Sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar