"Kalau memang dapat THR, saya akan sumbangkan bagi masyarakat korban banjir rob di Pekalongan," kata anggota Komisi III DPR dari PPP, Arsul Sani , Jumat (1/6/2018).
Baca Juga : MELAWAN SAAT DITANGKAP,SEORANG PENGEDAR NARKOBA DI KALBAR LANGSUNG DI TEMBAK MATI
Sekretaris Jenderal PPP ini memang berasal dari Pekalongan, Jawa Tengah. Dia juga punya daerah pemilihan di Jawa Tengah X, meliputi Kabupaten dan Kota Pekalongan, Kabupaten Batang, serta Kabupaten Pemalang.
Di Pekalongan, sebagian masyarakatnya kena banjir rob. Kondisi kawasan banjir rob saat ini, kata Arsul, sudah seperti di film fiksi ilmiah pasca-apokaliptik berjudul 'Waterworld'.
"Mereka sudah seperti manusia di film 'Waterworld'-nya Kevin Costner. Sepanjang tahun hidup dikelilingi air. Kalau musim hujan banjir oleh hujan, kalau musim kemarau banjir rob karena meluapnya air laut," tuturnya.
Kondisi seperti itu sudah lama dihadapi warga. Kata dia, ada ribuan keluarga yang jadi korban banjir.
Kembali ke soal THR untuk anggota DPR. Aturan soal THR untuk anggota DPR ini tertuang dalam PP Nomor 19 Tahun 2018 tentang Pemberian THR dalam Tahun Anggaran 2018 kepada PNS, Prajurit TNI, Anggota Polri, Pejabat Negara, Penerima Pensiun, dan Penerima Tunjangan. Dalam PP Nomor 19 Tahun 2018 telah dijelaskan bahwa ketua, wakil ketua, dan anggota DPR termasuk kategori pejabat negara sehingga berhak mendapatkan THR TA 2018. BANDAR TOGEL TERBESAR
Ketua DPR memperoleh THR sebesar Rp 26,6 juta. Sedangkan Wakil Ketua DPR mendapat THR senilai Rp 22,8 juta. Lalu anggota DPR menerima Rp 16,48 juta. THR DPR akan cair pada 4 Juni nanti. SITUS TOGEL TERBAIK
Tak hanya anggota DPR yang menerima THR. Dalam PP 19/2018 juga disebutkan Ketua MPR, Wakil Ketua MPR, Wakil Ketua DPD, dan anggota DPD juga menerima THR tahun ini.
Sumber


Tidak ada komentar:
Posting Komentar