Manfaat Buah Rambutan untuk Kesehatan - Zona Berita

Info Seputar Berita Terkini


HOT NEWS !!!!

Post Top Ad

Kamis, 01 Desember 2016

Manfaat Buah Rambutan untuk Kesehatan

Tips Kesehatan - Buah rambutan (Nephelium Laapaceum) adalah buah tropis yang berasal dari negara Indonesia. Nama buah ini berasal dari kata “rambut”, jadi buah rambutan bisa diartikan “buah yang berambut/buah yang memiliki rambut”, dan apabila buah rambutan diperhatikan maka akan terlihat bahwa kulit buah ini memiliki rambut. Buah rambutan memiliki perpaduan rasa manis, asam dan kecut dengan daging yang segar, biji berwarna coklat dan memiliki dua warna yaitu merah dan kuning. Selain rasanya yang manis, manfaat buah rambutan juga sangat baik untuk kesehatan.


Selain di indonesia, buah rambutan juga banyak ditemukan di Filipina, Malaysia, Kamboja, Thailand, Sri Lanka, India, Ekuador, Australia dan Amerika.

Nilai Gizi Buah Rambutan
Buah rambutan kaya akan gula, dan sebagian besar adalah fruktosa dan sukrosa, sedangkan mengandung kalori yang sangat rendah, hanya 60 kalori dalam setiap bagian. Ada banyak vitamin C dalam rambutan, dan juga kalium, zat besi, vitamin A, dan sedikit kalsium, magnesium, natrium seng, niasin, serat dan protein.

Manfaat Buah Rambutan untuk Kesehatan
Berikut beberapa manfaat buah rambutan untuk kesehatan yang telah diketahui melalui ilmu pengetahuan modern.

1. Menyembuhkan Penyakit Hipertensi
Hipertensi merupakan penyakit yang cukup berbahaya. Ketika lingkungan memicu penyakit ini untuk kambuh maka akan membahayakan jantung. salah satu cara untuk meredam hipertensi adalah dengan mengkonsumsi buah rambutan, manfaat yang terkandung dalam buah rambutan dapat meredakan penyakit hipertensi yang anda derita. Buah rambutan akan menjadi obat yang alami sehingga anda tidak harus mengkonsumsi obat-obatan dengan dosis yang tinggi.

2. Menyembuhkan Penyakit Diare
Penyakit diare merupakan sebuah tanda bahwa kondisi pencernaan anda sedang tidak sehat. Kondisi lambung mengalami gangguan akibat bakteri yang masuk ke tubuh melalui makanan ataupun minuman. Dengan mengkonsumsi buah rambutan, maka akan baik untuk lambung dan usus anda yang berfungsi sebagai organ pencerna makanan.

3. Menurunkan Kadar Kolesterol
Bagi anda yang memiliki kadar kolesterol yang tinggi, maka mengkonsumsi buah rambutan merupakan salah satu cara yang baik dan aman. Buah rambutan memiliki kandungan flavonoid yang dapat menyehatkan tubuh, terutama apabila terkait dengan menurunkan jumlah kolesterol jahat.

4. Meningkatkan Energi
Bagi anda yang mudah capek dalam berbagai rutinitas pekerjaan, mengkonsumsi buah rambutan merupakan cara yang baik untuk meningkatkan energi anda dengan cepat. Hal ini bisa terjadi karena buah rambutan mengandung sejumlah karbohidrat dan protein yang dibutuhkan oleh tubuh anda.

5. Menjaga Tubuh dari Radikal Bebas.
Udara yang kita hirup tiap detiknya juga membawa zat-zat berbahaya yang disebut radikal bebas. Buah rambutan mengandung vitamin C tinggi yang bermanfaat untuk menjaga dan melindungi tubuh dari radikal bebas.

6. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh.
Kandungan tembaga dalam buah rambutan sangat bermanfaat dalam pembuatan sel-sel darah putih. Sel-sel darah putih inilah yang bertugas melawan berbagai virus, kuman serta bakteri yang dapat membahayakan tubuh anda.

7. Mencegah Kanker
Setiap orang tentu harus berusaha dan Tuhan yang akan menentukan hasilnya. Sama seperti manfaat buah rambutan sebagai pencegah kanker. Dengan mengkonsumsi buah rambutan, maka anda berusaha untuk mencegah agar penyakit kanker tidak datang menyerang tubuh. Karena, dalam buah rambutan terkandung manfaat yang berfungsi sebagai antikanker.

8. Mengatasi Anemia
Kandungan zat besi pada buah rambutan dapat mencegah rasa pusing serta membuat seseorang tidak mudah lelah dengan aktivitas kerja yang begitu padat.

9. Sebagai Antiseptik
Manfaat lain dari buah rambutan adalah sebagai antiseptik, Dengan mengkonsumsi rambutan maka akan membantu dalam memerangi berbagai infeksi yang menyerang tubuh kita.

10. Membantu dalam Menurunkan Berat Badan
Buah rambutan memiliki kandungan serat yang tinggi dan rendah kalori, buah ini akan membuat kira merasa kenyang lebih lama karena kandungan serat dan airnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad