Manfaat Buah Bit bagi Kesehatan Tubuh - Zona Berita

Info Seputar Berita Terkini


HOT NEWS !!!!

Post Top Ad

Kamis, 24 November 2016

Manfaat Buah Bit bagi Kesehatan Tubuh

Tips Kesehatan - Hingga saat ini belum banyak orang mengenal dari buah bit itu sendiri. Mungkin karena buah bit jarang ditemui di lingkungan sekitar dan juga belum banyak swalayan yang menjual buah ini. Hal ini dikarenakan buah bit memiliki rasa yang kurang enak jika dibandingkan dengan buah lainnya. Namun meskipun memiliki rasa yang kurang enak, buah bit kaya akan manfaat yang sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh.


Buah yang sejenis dengan umbi-umbian ini mengandung vitamin dan nutrisi, seperti karbohidrat, zat besi, vitamin C, asam folat, serat dan masih banyak lagi kandungan vitamin serta nutrisinya. Mengingat banyaknya kandungan vitamin di dalamnya, berikut adalah manfaat buah bit bagi kesehatan tubuh.

Khasiat buah bit untuk kesehatan tubuh

• Mencegah anemia

Anemia atau kurang darah memiliki gejala umum seperti mudah lelah, muka pucat, kepala pusing dan tidak bersemangat. Bagi Anda yang mengalami anemia, cobalah untuk mengonsumsi buah bit. Kandungan zat besi yang ada di dalamnya sangat berguna untuk menstabilkan darah merah. Tak hanya itu saja, jika anemia dapat terobati tentu saja hal ini dapat membuat jantung lebih sehat karena tidak perlu memompa darah lebih cepat.

• Menyehatkan ginjal dan kantung empedu

Buah bit yang Anda konsumsi pun dapat membuat ginjal dan kantung empedu lebih sehat. Karena kandungan vitamin dan nutrisi yang terkandung di dalamnya dapat membersihkan ginjal dan kantung empedu dari racun-racun yang mengendap di dalam kedua organ tersebut. Seseorang yang rutin mengonsumsi  buah bit secara teratur tentu saja dapat memiliki ginjal dan kantung emedu yang sehat.

• Mencegah kanker

Manfaat buah bit selanjutnya adalah dapat mencegah kanker. Kanker merupakan salah satu penyakit yang paling ditakuti setiap orang. karena selain gejalanya yang sulit dideteksi, kanker juga dapat menyebabkan kematian. Selain menghindari makanan penyebab kanker, Anda juga dapat mengonsumsi buah bit. Kandungan vitamin C dalam buah bit berperan sebagai antioksidan bagi tubuh. Antioksidan tersebut  dapat menangkal radikal bebas salah satunya yaitu penyakit kanker.

• Menjaga kesehatan mata

Berikutnya adalah dapat menjaga kesehatan mata. Kandungan betakaroten pada buah bit sangat bermanfaat bagi kesehatan mata. Cara  memanfaatkannya pun sangat mudah, yaitu dengan cara mengonsumsinya secara langsung ataupun dapat Anda buat sebagai jus buah bit.

• Menurunkan kolesterol jahat

Kolesterol jahat yang menumpuk di dalam tubuh dapat menyebabkan penyakit kronis seperti jantung serta dapat membuat berat badan tubuh tidak ideal. Jika ingin memiliki berat badan yang ideal serta terhindar dari penyakit jantung, mulalilah untuk mengonsumsi buah bit secara teratur. Karena buah bit akan lebih terasa manfaatnya jika dikonsumsi secara rutin.

Demikianlah ulasan mengenai manfaat buah bit untuk kesehatan tubuh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad